Kemenpora dan Forkomsam Menjalin Silaturahmi Lewat Pertandingan Bulutangkis

banner 468x60

MPTV – Dalam upaya mempererat hubungan antar kementerian dan lembaga, Kemenpora Badminton Club mengadakan pertandingan persahabatan dengan Forum Komunikasi Staf Ahli Menteri (Forkomsam). Pertandingan ini berlangsung di GOR Bulutangkis Kemenpora, Jakarta, pada Jumat (21/2) pagi.

Tim dari Kemenpora diwakili oleh beberapa pejabat dan pegawai, antara lain Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Raden Isnanta, Analis Kebijakan Ahli Utama Kemenpora Dwijayanto dan Imam Gunawan, serta Asisten Deputi Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi Aziz Ariyanto.

Sementara itu, Forkomsam diwakili oleh Dirjen Tata Kelola Kemen PKP Brigjen Pol. Azis Andrian, Staf Ahli Menteri Kemen PKP Tasdiyanto, Staf Ahli Menteri Kemen PU Arsyad, Staf Ahli Menteri Kemen Pariwisata Fajar Hutomo, serta Direktur Pembiayaan Perumahan Kemen PKP Haryobekti.

Analis Kebijakan Ahli Utama Kemenpora, Dwijayanto, menyampaikan bahwa pertandingan ini bukan sekadar ajang olahraga, tetapi juga sebagai sarana mempererat hubungan dan koordinasi antar instansi.

“Kami dari Kementerian Pemuda dan Olahraga ingin mengajak semua stakeholder dari berbagai kementerian dan lembaga untuk menjalin silaturahmi serta memperkuat koordinasi melalui olahraga,” ujar Dwijayanto.

“Olahraga membuat tubuh kita tetap sehat dan bugar. Jika tubuh sehat, insyaallah segala pekerjaan yang kita jalankan akan lebih lancar,” tambahnya.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *