MPTV Indonesia – Jennie, anggota grup K-pop BLACKPINK, membuka diri mengenai tantangan dalam perjalanan karier solonya serta tanggung jawabnya sebagai CEO Odd Atelier, agensi yang ia dirikan pada akhir 2023.
“Saya sering merasa seperti zona waktu tidak ada lagi karena terus bepergian. Tubuh saya mulai kesulitan beradaptasi, dan akhir-akhir ini saya sering jatuh sakit,” ujar Jennie, seperti dikutip dari The Korea Times pada Senin (10/3).
Sebagai seorang artis yang telah lama berkecimpung di industri hiburan, Jennie mengakui bahwa transisi dari bekerja dalam grup ke solo merupakan perjalanan yang penuh tantangan. Selain itu, tanggung jawabnya sebagai CEO Odd Atelier membuatnya harus membagi fokus antara musik dan bisnis.
“Saya sudah terbiasa dengan jadwal padat, tetapi mengelola semuanya sendiri sekarang jauh lebih melelahkan. Album solo pertama saya menjadi pengalaman yang sangat menguras tenaga, tetapi saya terus berusaha,” katanya kepada musisi dan pembawa acara, Jung Jae-hyung.
Jennie juga mengenang masa-masa awal kariernya di industri hiburan saat masih berusia 21 tahun.
“Saya tidak tahu apa yang benar-benar saya sukai atau tidak sukai. Saya hanya terus bergerak mengikuti ekspektasi tanpa kesempatan untuk berhenti dan berpikir,” tutur Jennie.
Namun, pandemi COVID-19 menjadi titik balik bagi Jennie.
“Pandemi memberi saya waktu untuk berpikir lebih dalam tentang diri saya dan tujuan saya. Sekarang, saya lebih sadar akan apa yang saya inginkan dan bagaimana saya ingin menjalani karier saya ke depan,” tambahnya.
Dengan perannya sebagai CEO dan artis solo, Jennie terus menghadapi tantangan baru. ***